CALIFORNIA - Seiring dengan kemajuan teknologi, pertumbuhan gadget pun kian pesat. Berbagai jajaran produk dihadirkan, mulai dari laptop, pemutar musik, smartphone, tablet, smart TV, Google Glass, dan masih banyak lagi.Tetapi jika dilihat lagi, banyak produsen gadget berlomba-lomba untuk menciptakan jam tangan pintar. Salah satunya, desainer asal Korea Selatan Jeabyun Yeon memamerkan konsep smartphone tekuk yang bisa berubah menjadi arloji pada awal tahun ini. Memiliki ketebalan 6,1 milimeter dan layar 4,3 inci, "Limbo" si-jam pintar ini bertengger di pergelangan tangan Anda.Dilansir Mashable, Selasa (16/7/2013), Yeon menyebutkan bahwa tubuh telefon terbuat dari TPU (plastik serta silikon hibrida) dan bahan polimer tinggi. Perangkat ini memiliki tiga modul keras dan dua modul fleksibel.Dengan menggunakan Limbo, Anda tidak perlu mengorbankan fungsionalitas penuh smartphone. Kini Samsung juga dikabarkan tengah fokus memproduksi display yang terbuat dari plastik fleksibel, bukan lagi dari kaca.Sementara rivalnya, Apple juga tengah dikabarkan sedang bekerja untuk memproduksi layar fleksibel sendiri. (amr)
Home » Smartphone » Jika Smartphone Anda Disulap Jadi Smartwatch?
Jika Smartphone Anda Disulap Jadi Smartwatch?
Posted by Unknown on Tuesday, July 16, 2013
Ilustrasi (Foto: Mashable)
Labels:
Smartphone
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment