Peran smartphone saat ini sangat besar. Hal ini dikarenakan fungsinya yang semakin beragam dan bisa sangat membantu penggunanya sendiri.
Namun, kira-kira apa jadinya jika selama ini smartphone tak pernah ada? Akan jadi apa dunia ini?
Seperti yang dilansir oleh Techno Bufallo (12/7), hal ini coba ditanyakan oleh Qualcomm, produsen CPU ponsel terbesar dunia. Lewat sebuah iklan, Qualcomm memberikan gambaran seperti apa jadinya ketika dunia ini tak disambangi oleh smartphone.
Dalam iklan ini, Qualcomm menggambarkan sebuah dunia tanpa smartphone. Namun, aktivitas yang ada di dalam smartphone dicoba untuk tetap diadakan.
Maka, sangat lucu ketika kita melihat seperti apa cara orang-orang di dunia tersebut untuk melakukan tweet, melihat email, hingga bermain game. Sekilas memang terlihat tak masuk akal, namun jika hal ini jadi kenyataan, rasanya gambaran dari Qualcomm ini nampaknya bisa terjadi.
Penasaran dengan iklan ini? Simak videonya di sini:
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment